Nikmati Panorama Alam di Agrowisata Pagung Kediri Bikin Healing Makin Asyik

- 10 Mei 2022, 08:48 WIB
Tangga Langit di Pagung Agrowisata
Tangga Langit di Pagung Agrowisata /Instagram.com/pari_pagungagrowisatakediri

PAREKEDIRI.COM - Saat ini memang sudah banyak sekali muncul café-café dengan tema unik guna menarik minat para pengunjung.

Berbagai macam konsep telah digunakan para pemilik café tersebut, tujuannya tak lain ingin tampil beda dan memberikan tempat nongkrong yang nyaman untuk para pengunjungnya.

Dan kali ini kita ingin mengajak ke Kediri, dimana terdapat salah satu tempat nongkrong asik di daerah tersebut, namanya adalah Agrowisata Pagung Kediri.

Lokasi dari tempat ini berada dibagian Kediri selatan, jaraknya dari pusat kota tidak terlalu jauh sehingga cocok banget untuk kalian kunjungi.

Agrowisata Pagung Kediri ini menyuguhkan panorama alam yang asri, dan menjadi café yang ngehits belakangan ini di sosial media.

Berbagai foto kece dari tempat ini sukses bikin banyak orang penasaran dan berbondong-bondong untuk berkunjung kesana.

Agrowisata Pagung Kediri ini memiliki ruang indoor dan outdoor, yang mana jika kalian memilih bagian outdoor bisa bersantai di halaman rerumputan hijau dan duduk di bean bag nantinya.

Ada juga gardu pandang yang bisa kalian gunakan untuk melihat pemandangan alam disana, serta ada juga kolam renang yang bisa kalian pakai nanti.

Pada malam hari, Agrowisata Pagung Kediri ini dilengkapi dengan berbagai lampu hias yang cantik, sehingga memuat pemandangan disini pun begitu apik dan instagramable.

Halaman:

Editor: Ana Andrean


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x