Resep Daging Bumbu Rujak Cocok Untuk Hidangan Saat Idul Adha

25 Mei 2022, 14:16 WIB
Resep daging bumbu rujak /Pixabay/gate74

PAREKEDIRI.COM - Daging sapi di Indonesia tergolong bahan pangan yang cukup mahal.

Namun keberadaan daging sapi akan mudah ditemukan saat hari raya kurban atau Idul Adha.

Saat stok daging menumpuk, biasanya seseorang akan bingung memasaknya menjadi apa.

Berikut ini rekomendasi masakan berbahan dasar daging sapi yang bisa dicoba saat Idul Adha besok.

Resep Daging Bumbu Rujak

Bahan:

1/2 Daging Sapi, iris tipis
Santan secukupnya
Air secukupnya

Baca Juga: 5 Panduan Supaya Nyaman Olahraga di Rumah, Bisa Coba Sendiri!

Bumbu Halus:

8 siung bawang merah
3 siung bawang putih
Merica secukupnya
5 ruas jari kunyit
5 butir kemiri
Cabe merah sesukanya
Garam secukupnya

Cara Membuat:

Tumis daging sapi dan bumbu halus hingga daging berubah warna

Masukkan air sampai seluruh permukaan daging terendam.

Masak hingga air mendidih dan daging empuk, kalau daging belum empuk dan air habis, boleh tambah air lagi

Tambahkan santan, banyaknya sesuai keinginan seberapa kental kuahnya

Masak hingga mendidih lalu angkat dan sajikan.

Selamat Mencoba.***

Editor: Ana Andrean

Sumber: Resep Bude

Tags

Terkini

Terpopuler